Selasa, 13 Maret 2012

Lesbian or Gay (?) #2

Ini masih lanjutan dari postingan gue beberapa hari lalu, di link ini yang title-nya 'Lesbian or Gay (?)' guys. Masih ada yang pengen gue lurusin disini. Berbagai tanggapan yang masuk, ternyata nggak sedikit yang bertanya, "Elo lesbian?"

Nah, ini dia yang menjadi problemnya. Gue nggak marah dan nggak tersinggung, kok. Menurut gue ini wajar karena pengetahuan gue tentang ini bisa dibilang lumayan. Sampe-sampe ada yang bilang addict. Tapi sejujurnya, gue bisa tahu semua ini dari temen dan browsing juga. Gue emang seneng baca. Nggak cuma cerita, tapi juga beberapa berita dan artikel-artikel lain.

Oh iya. Sebelumnya gue belum tahu lebih luas tentang seluk beluk dunia lesbian dan gay. Tapi sekarang ini pengetahuan gue bertambah lagi. Awalnya dari temen, dan karena ke-kepo-an gue yang selalu ingin tahu segala hal, gue sengaja browsing lewat handphone gue.

Pertama-tama gue akan menjelaskan tentang lesbian. Lesbian itu kan artinya adalah berpacaran sesama wanita. Ternyata ada beberapa istilah dalam hal ini, Butchy, Femme, dan Andro.

Disini akan gue jelasin artinya satu persatu. Setiap pasangan kan ada cowok dan cewek. Di lesbian itu ada butchy dan femme. Cewek yang menempatkan dirinya sebagai "cowok" itu namanya "Butchy" dan cewek yang menempatkan dirinya sebagai "cewek" itu namanya "femme". Bagaimana dengan Andro?

Andro berasal dari kata androgyn, dalam bahasa Inggris kalau nggak salah berarti cewek yang memiliki sifat-sifat cowok. Bisa dikatakan Andro itu ada di tengah-tengah. Nah gue juga sempet baca kalimat begini, "Kenapa butch harus pacaran dengan yang femme?" (Artinya cowok harus dengan cewek; atau ada yang berperan sebagai cowok dan ada yang berperan sebagai cewek).

Sebenernya ini aneh. Harusnya, cewek dengan cewek, yang cowok dengan cowok. Seharusnya yang femme dengan yang femme dong… Dan butch dengan butch. Bingung kan? Bingung dan aneh, tapi itulah yang terjadi. Apakah kita masih sulit melepaskan cara berpikir hetero karena kita memang hidup di alam hetero dan terlahir dari orangtua hetero tentu saja? Atau memang begitulah yang alamiah, bahwa butch akan naksir yang femme dan begitu juga sebaliknya?

Jujur aja gue sulit menggolongkan butch, andro atau femme di tengah dunia modern yang semakin androgynous. Bahkan, sampai sekarang gue nggak bisa bedain mana cowok asli mana cewek yang 'cowok banget'! Bener-bener nggak bisa bedain. Karena salah satu temen gue udah nyoba nyuruh gue nebak beberapa foto, itu cewek atau cowok, dan jawaban gue selalu salah.

Kedua, gue akan menjelaskan tentang gay. Dalam hal ini, gay juga punya istilah-istilah lain seperti diatas, yaitu, top, bottom dan versitile. "Top" diartikan sebagai "cowok", sedangkan "Bot" diartikan sebagai ceweknya. Sedangkan Vers adalah seorang gay yang dapat memerankan keduanya, alias di tengah-tengah.

Dan dalam tindakan perilaku sehari-hari seorang yang Top akan berperan macho dan maskulin. Sedangkan kalau bottom selalu diidentikan dengan feminin.
Nggak sedikit temen-temen gay yang bottom akan mengatakan dirinya versitale. Padahal dia adalah bottom hanya karena dia nggak mau dilabelkan rendah. Walau sudah mulai banyak gay lebih percaya diri mengatakan dirinya adalah bottom.

Jarang pasangan gay yang berhubungan dengan Top dan Top atau bot dengan bot. Kecuali vers dengan vers. Hubungan selalu dengan Top dan Bot, Top dengan vers atau ver dengan bot. Tapi intinya harus ada yang memerankan Top dan bot dalam pasangannya. Jadi ibaratnya harus ada yang "menjadi" laki - laki dan perempuan. Padahal hubungan homoseksual sudah keluar dari mainstrem seksualitas yaitu heteroseksual. Tapi lingkaran itu tetap saja masuk dalam lingkaran hubungan heterosentris.

Hmmmm... Mungkin itu aja penjelasan dari gue dan dari apa yang gue baca di www.tomatjuice.wordpress.com, www.anwaraidc.com dan www.gerakan-gay.blogspot.com

Dan satu lagi... Gue itu normal. I'm not femme :)